Gallery Cosplay
Cosplay
Today Cosplay
Cosplay

Saturday, December 19, 2009

Filed under: Event, Fashion | Tags: Bali Fashion Week, Butoni, Fashion, Hong Kong Fashion Week, Ika, On The Desert Road to Alexandria

alexandria1a
Ika, perancang busana Indonesia penggagas Bali Fashion Week dan berkiprah di Hong Kong ini telah mempersiapkan koleksi fashion terbarunya dalam tema “On The Desert Road to Alexandria”, sebuah tema yang terinspirasi dari keagungan kultur Mesir kuno. Karya-karya terbarunya merupakan eksplorasi beraroma Egypt yang dikemas dengan signature style Ika yaitu kombinasi teknik patch dengan slashing, piping, embroidery dan hand work.

Koleksi Ika terbaru ini akan dibawakan dalam fashion show pada Hong Kong Fashion Week Fall/Winter 2009 tanggal 13 Januari 2009. Hong Kong Fashion Week Fall/Winter 2009 bersama World Boutique 2009 adalah sebuah ajang fashion dan trade show terbesar kedua dunia dengan sekitar 1.600 peserta mewakili berbagai brand fashion di dunia.

Kehadiran Ika dalam Hong Kong Fashion Week selalu dinantikan oleh buyer dari berbagai belahan dunia untuk menjadi koleksi terbaru butik-butik mereka memasuki musim yang baru. Hong Kong Fashion Week sendiri adalah acara yang terselenggara dua kali setahun dengan kesuksesan dalam transaksi perdagangan selama acara berlangsung yang sangat signifikan.

Tidak hanya Ika, pada penyelenggaraan Bali Fashion Week sebelumnya beberapa desainer fashion Bali dan beberapa produk fashion dari Bali juga menjadi ajang yang sangat bergengsi ini.

Visitor